Equilibrium: Jurnal Pendidikan
Vol. 13 No. 2 (2025): EQUILIBRIUM : JURNAL PENDIDIKAN

Cryptolec: Kajian Sosiologis tentang Interaksi dan Sosialisasi dalam Bahasa Sandi Widal

Sukma, Nony Nuryani (Unknown)
Abdullah, Mirna Nur Alia (Unknown)
Komariah, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 May 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah memahami Bahasa Sandi Widal dalam perspektif interaksionisme simbolik dan menganalisis proses sosialisasi Bahasa Sandi Widal. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan metode studi fenomenologi melalui observasi, wawancara, dokumentasi dan studi literatur sebagai teknik pengambilan data. Teknik analisis data yang digunakan terdiri atas tiga bagian yakni reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bahasa Sandi Widal merupakan bahasa yang ada sejak zaman kolonial dan digunakan sebagai alat perlindungan serta untuk menjaga informasi dari penjajah. Bahasa Sandi Widal bisa dilafalkan melalui simbol khusus yang telah dibuat sejak dulu dan dapat dilafalkan oleh orang yang telah menguasai. Proses sosialiasi Bahasa Sandi Widal dimulai dari tingkatan keluarga hingga komunitas sehingga keberadaan Bahasa Sandi Widal masih tetap berlanjut hingga saat ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

equilibrium

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences Other

Description

Equilibrium: Jurnal Pendidikan dengan ISSN Cetak: 2339-2401 dan ISSN Online: 2477-0221 merupakan jurnal peer-review untuk publikasi artikel ilmiah di bidang pendidikan dan sosiologi, merupakan jurnal akses terbuka yang bertujuan untuk menyediakan forum untuk para peneliti, dosen, guru, praktisi, dan ...