Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penguatan baca tulis Al-Qur’an di laboratorium Ismubaquristik dan bagaimana pemanfaatan laboratorium Ismubaquristik untuk penguatan baca tulis Al-Qur’an di SMP Muhammadiyah 1 Medan. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif melalui pendekatan penelitian lapangan dengan menggabungkan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dimulai dengan mengumpulkan data, mereduksi data penyajian data dan diakhiri dengan penarikan kesimpulan. Penelitian dilakukan di SMP Muhammadiyah 1 Medan yang berlokasi di Jl. Demak No. 1, Medan Area, Sumatera Utara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam penguatan baca tulis Al-Qur’an dilaksanakan melalui beberapa tahapan yaitu pertama, perencanaan dengan seleksi. Kedua, pengelompokan berdasarkan kemampuan yang terbagi atas 1) Iqro’ Jilid 1-3, 2) Iqro’ Jilid 4-6 dan Baca Tulis Al-Qur’an. Ketiga, Metode pembelajaran berdasarkan ketuntasan materi ajar yang terbagi atas 1) Mahir dan 2) Kurang Mahir. Adapun pemanfaatan laboratorium dalam penguatan baca tulis Al-Qur’an adalah pertama, mendukung pembelajaran agama Islam. Kedua, tersedianya alat peraga sebagai sarana. Ketiga, melatih kemampuan siswa dan guru.
Copyrights © 2025