Internship merupakan salah satu jalur ‘Study Completion’ bagi mahasiswa Universitas Nusa Putra, Program internship ini dapat dilaksanakan dalam negeri maupun luar negeri Dimana penulis mengikuti intership ini melalui jalur mandiri. Selama kegiatan penulis mendapatkan pengalaman magang di bagian Manajemen Data Support PT. Artdeco Sejahtera Abadi. Tujuan magang ini adalah untuk mengaplikasikan ilmu yang diperoleh selama perkuliahan di bidang Sistem Informasi, khususnya dalam pengelolaan data. Selama magang, penulis terlibat dalam pengumpulan, pengorganisasian, analisis, dan pelaporan data pelanggan. Hasil magang menunjukkan bahwa pengelolaan data yang efektif dapat meningkatkan efisiensi operasional perusahaan dan kualitas layanan pelanggan. Namun, terdapat beberapa tantangan yang dihadapi, seperti kualitas data yang tidak konsisten dan volume data yang besar. Laporan ini menyimpulkan bahwa pengelolaan data merupakan aspek yang krusial dalam bisnis modern dan memberikan beberapa saran untuk meningkatkan efektivitas pengelolaan data di perusahaan.
Copyrights © 2025