Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 04 (2025): Volume 10 No. 04 Desember 2025 Published

Implementasi Proyek pada Kurikulum Merdeka dalam Perspektif Progresivisme

Taufiq, A. Muhammad Haerul (Unknown)
Ismail (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Oct 2025

Abstract

Kurikulum memiliki peran penting dalam mengarahkan jalannya pendidikan dan perlu diperbarui agar selalu relevan dengan perkembangan masyarakat. Tantangan abad ke-21 serta era Society 5.0 menuntut hadirnya generasi yang kritis, kreatif, kolaboratif, dan adaptif dalam menghadapi dinamika global. Namun, pendidikan di Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan, seperti perubahan kurikulum yang tidak konsisten, rendahnya kompetensi guru, dan keterbatasan sarana prasarana. Artikel ini bertujuan menelaah relevansi filsafat progresivisme dengan implementasi Kurikulum Merdeka, khususnya melalui pendekatan pembelajaran berbasis proyek. Penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan kajian pustaka, yang mencakup artikel jurnal ilmiah sebagai sumber primer dan dokumen resmi pemerintah sebagai sumber sekunder. Data dianalisis secara logis dan sistematis sesuai dengan fokus kajian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kurikulum Merdeka selaras dengan prinsip progresivisme yang digagas John Dewey, yaitu pembelajaran yang demokratis, fleksibel, serta berpusat pada peserta didik. Model pembelajaran berbasis proyek terbukti mendorong siswa berpikir kritis, kreatif, kolaboratif, sekaligus menghasilkan karya nyata. Meski demikian, implementasinya masih terkendala faktor struktural dan kultural. Oleh karena itu, peningkatan kompetensi guru, pemerataan fasilitas pendidikan, dan konsistensi kebijakan merupakan langkah penting untuk memastikan prinsip progresivisme terwujud dalam Kurikulum Merdeka, sehingga pendidikan yang adaptif dan relevan dengan tuntutan abad ke-21 dapat tercapai.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...