Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM)
Vol. 9 No. 1 (2024): April 2024

Pengaruh Persepsi Penerapan E-Filing Dan Kinerja Account Representative Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi

Adsitanada, Constanti Ludvenita (Unknown)
Syakura, Muhammad Abadan (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Persepsi Kemudahan Penerapan E-Filing, Persepsi Kebermanfaatan Penerapan E-Filing dan Kinerja Account Representative terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi. Dalam penentuan sampel, penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dimana diperoleh 106 responden dari kuesioner yang disebar secara offline dan online. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer dan pengujian hipotesis menggunakan software analisis data SmartPLS 4.0. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Persepsi Kebermanfaatan Penerapan E-Filing dan Kinerja Account Representative  berpengaruh signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Sedangkan Persepsi Kemudahan Penerapan E-Filing tidak berpengaruh signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIAM

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) is a scientific journal in the field of Accounting Science published four times a year (in Apr, June, Sept & Nov). Faculty of Economics and Business Mulawarman ...