Penelitian ini akan menguji bagaimana pengaruh financial target, ineffective monitoring, total aset, dan perubahan direksi terhadap fraudulent financial statement. Populasi menggunakan perusahaan manufaktur basic materials yang terdaftar di BEI periode 2018-2020. Sampel yang digunakan yaitu sebanyak 20 perusahaan dengan menggunakan metode purposive sampling. Hasil dari financial target dan ineffective monitoring berpengaruh negatif, sedangkan total aset dan perubahan direksi berpengaruh positif terhadap fraudulent financial statement
Copyrights © 2024