Gorontalo Journal of Public Health
VOLUME 7 NOMOR 2, OKTOBER 2024

Karakteristik dan Usia Menarche pada Remaja Putri

Rahmawati, Rahmawati (Unknown)
Hanapi, Sunarti (Unknown)
Lahasan, Finati (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2024

Abstract

Menarche merupakan menstruasi pertama yang biasa terjadi dalam rentang usia 10-16 tahun ditengah masa pubertas sebelum memasuki masa reproduksi. Usia menarche dapat dikatakan normal apabila terjadi pada usia 12-14 tahun. Menarche dipengaruhi oleh faktor genetik dan faktor eksternal seperti cuaca, penyakit kronis, sinar matahari, selain itu faktor pola makan yang tidak sehat, stres atau faktor psikologis juga berperan. Secara khusus, usia menarche diperoleh lebih awal pada anak yang mengalami obesitas. Tujuan penelitian untuk mengetahui karakteristik dan usia menarche remaja putri dengan metode deskriptif kuantitatif. Responden pada penelitian ini berjumlah 100 orang siswi putri di SMPN 1 Limboto pada tahun 2023. Distribusi responden berdasarkan IMT paling banyak dengan IMT normal sebanyak 80 responden (80%) dan terendah terdapat pada IMT kategori kurus sebanyak 5 responden (5,0%). Sedangkan berdasarkan lingkar lengan atas (LILA) paling banyak terdapat pada LILA ≥23,5 sebanyak 63 responden (63,0%), selanjutnya distribusi berdasarkan pola makan paling banyak pada pola makan baik sebanyak 75 responden (75,0%). Selain itu, responden umumnya mengalami menarche usia ≥12 tahun  sebanyak 45 responden (45%), dan terendah usia 9 tahun sebanyak 3 responden (3,0%), berdasarkan status gizi masih ada kateori gizi kurang/overweight sebanyak 20% dan kategori KEK sebanyak 37%. Kemudian distribusi berdasarkan kebiasaan olahraga/aktivitas fisik paling banyak remaja putri yang tidak melakukan olahraga sebanyak 80 responden (80,0%), sedangkan distribusi berdasarkan istirahat tidur remaja putri yang paling banyak terdapat pada remaja putri dengan istirahat tidur yang baik sebanyak 80 responden (80,0%). Sehingga direkomendasikan pada remaja putri untuk menjaga keseimbangan pola makan dan aktifitas fisik/olahraga

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

gjph

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Gorontalo Journal of Public Health (GJPH) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Gorontalo. GJPH terbit dua kali dalam setahun yakni pada bulan April dan Oktober. Jurnal ini menerima tulisan ilmiah berupa laporan penelitian dengan fokus dan Scope meliputi: 1. ...