Seminar Nasional Riset dan Teknologi (SEMNAS RISTEK)
Vol 6, No 1 (2022): SEMNAS RISTEK 2022

Perancangan Sistem Informasi Rekam Medis Pada Klinik Xyz Berbasis Java

Nugraha, Adam Wahyu (Unknown)
Cleopatra, Maria (Unknown)
Pratiwi, Noor Komari (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2022

Abstract

Perkembangan teknologi informasi pada saat ini tidak dapat terhindar dari penggunaan komputer. Klinik yang merupakan institusi pelayanan kesehatan membutuhkan sistem informasi rekam medis sehingga pengolahan data tidak dilakukan secara manual mencegah adanya kesalahan data dan efisiensi penyimpanan. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk merancang dan menerapakan suatu sistem informasi rekam medis yang membantu dan mempermudah petugas Klinik XYZ dalam melakukan pencatatan rekam medis pasien.Sistem informasi rekam medis pada Klinik XYZ berbasis java mencakup pengolahan data rekam medis, data pasien, data obat, dan data dokter. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yaitu dengan metode studi lapangan untuk pengambilan data, yaitu melalui pengamatan langsung, wawancara dengan pihakterkait, serta melakukan dokumentasi untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Metode pengembangan sistem menggunakan metode waterfall yang bertujuan untuk menganalisis permasalahan yang terjadi di Klinik XYZ dan merancang sebuah sistem informasi rekam medis yang dapat diimplementasikan dalam bentuk aplikasi berbasis komputer. Hasil penelitian ini yaitu adanya suatu aplikasi sistem informasi yang dibuat dari bahasa pemrograman Java NetBeans dan sistem penyimpanan data menggunakan database MySQL. Dalam membangun sistem ini, digunakan alat bantu pembuatan sistem yaitu activity diagram, use case diagram, class diagram, dan sequence diagram. Dapat disimpulkan, sistem informasi yang dirancang ini dapat mempermudahdan membantu petugas klinik dalam melakukan proses rekam medis di Klinik XYZ.Kata Kunci: Sistem Informasi, Rekam Medis, UML, Java, MySQL

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

semnasristek

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Education Engineering Other

Description

Prosiding ini berisi artikel-artikel yang telah didesiminasikan dalam acara Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi (SEMNAS RISTEK) yang diselenggarakan oleh Program Studi Teknik Informatika, FTIK, Universitas Indraprasta PGRI. Penyelenggaraan SEMNAS RISTEK dimulai tahun 2017 dengan publikasi ...