Seminar Nasional Riset dan Teknologi (SEMNAS RISTEK)
Vol 5, No 1 (2021): SEMNAS RISTEK 2021

Aplikasi Sistem Penilaian Pengajian Santri Pada Remaja Masjid Al-Ikhlas Berbasis Java Netbeans

Andryanto, Tomy (Unknown)
Aruan, Meri Chrismes (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2021

Abstract

Sistem Penilaian pada Remaja Masjid Al-Ikhlas masih menggunakan sistem manual yaitu dengan menggunakan media kertas, bukan hanya sistem penilaian, sistem absensi santri dan pendataan santri dan guru juga masih menggunakan sistem manual sehingga membuat pekerjaan kurang efektif dan efisien. Tujuan Penelitian ini adalah untuk membuat rancangan sistem penilaian yang terkomputerisasi untuk meningkatkan kinerja dalam pengolahan data nilai, agar hasil yang didapatkan lebih maksimal dan efisen,membuat rancangan sistem absensi agar terkomputerisasi supaya lebih mudah saat digunakan, membuat rancangan pengolahan data santri agar mudah dicari, dan membuat sebuah sistem laporan penilaian agar menjadi lebih mudah. Metode yang digunakan adalah metode pengumpulan data dengan tujuan untuk mendapatkan data informasi serta data yang mendukung penyempurnaan hasil penelitian. Dalam rangka menangani permasalahan terhadap sistem penilaian, pendataan dan absensi yang masih manual diatas, maka penulis melakukan penelitian pembangunan sistem penilaian yang akan mempermudah pengerjaan dalam pengolahan nilai, proses absensi, dan pendataan guru atau santri maka dibuatlah Aplikasi Sistem Penilaian Pengajian Pada Remaja Masjid Al-Ikhlas. Aplikasi ini dihasilkan untuk memudahkan dalam memproses nilai, absensi, data santri serta dalam membuat laporan agar terkomputerisasi sehingga pekerjaan menjadiefektif dan efisien.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

semnasristek

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Education Engineering Other

Description

Prosiding ini berisi artikel-artikel yang telah didesiminasikan dalam acara Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi (SEMNAS RISTEK) yang diselenggarakan oleh Program Studi Teknik Informatika, FTIK, Universitas Indraprasta PGRI. Penyelenggaraan SEMNAS RISTEK dimulai tahun 2017 dengan publikasi ...