Jurnal Maternitas Kebidanan
Vol. 10 No. 2 (2025): Jurnal Maternitas Kebidanan

The Effectiveness of Green Bean and Spinach Juice in Increasing Breast Milk Production in Postpartum Mothers at PMB Sumiati, East Belitung 2025

Alindi, Riega (Unknown)
Munawaroh, Madinah (Unknown)
Hidayani, Hidayani (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Oct 2025

Abstract

Produksi air susu ibu (ASI) merupakan proses fisiologis yang dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk nutrisi ibu menyusui. Rendahnya produksi ASI pada ibu nifas masih menjadi permasalahan yang sering dijumpai dan berdampak pada keberhasilan pemberian ASI eksklusif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas sari kacang hijau dan sayur bayam dalam meningkatkan produksi ASI pada ibu nifas. Metode yang digunakan adalah studi kualitatif dengan pendekatan studi kasus, melibatkan dua partisipan yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Masing-masing partisipan menerima intervensi berupa konsumsi sari kacang hijau dan sayur bayam selama sembilan hari. Pengukuran volume ASI dilakukan dengan gelas ukur setiap hari. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan produksi ASI secara signifikan pada kedua intervensi. Volume ASI meningkat dari 20 ml menjadi 130 ml pada partisipan yang mengonsumsi sari kacang hijau, dan dari 20 ml menjadi 150 ml pada partisipan yang mengonsumsi sayur bayam. Perbedaan hasil ini menunjukkan bahwa keduanya efektif dalam meningkatkan produksi ASI, namun konsumsi sayur bayam memberikan hasil yang lebih tinggi. Kesimpulannya, sari kacang hijau dan sayur bayam dapat dijadikan alternatif terapi nutrisi komplementer dalam upaya peningkatan produksi ASI pada ibu nifas.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jumkep

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

JURNAL MATERNITAS KEBIDANAN adalah jurnal yang berfokus pada ilmu kebidanan dan ilmu kesehatan lainnya. Tujuan jurnal adalah untuk mengakomodir para mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum untuk menyampaikan jurnal penelitian yang berfokus pada kebidanan dan ilmu kesehatan ...