Jurnal Keperawatan dan Kesehatan (JKK)
Vol 16 No 2 (2025): Jurnal Keperawatan dan Kesehatan

PENGARUH REBUSAN AIR JAHE (ZINGIBER OFFICINALE) TERHADAP NYERI DISMINOREA PADA REMAJA PUTRI

Pramulya, Asmaurina (Unknown)
Angel, Natalia (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2025

Abstract

Data dari World Health Organization (WHO) didapatkan sebesar 90% wanita mengalami dismenorea, 10-15% diantara nya mengalami dismenorea berat. Di Indonesia prevalensi dismenorea sebesar 68,4% yang terdiri dari 57,9% mengalami dismenorea primer dan 10,5% mengalami dismenorea sekunder untuk Provinsi Kalimantan Barat, kejadian dismenorea yang dialami oleh remaja putri sekitar 72%. Untuk mengetahui Pengaruh Rebusan Air Jahe (Zingiber Officinale) Terhadap Nyeri Dismenorea Pada Remaja Putri Di SMK Negeri 5 Pontianak Tahun 2025. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen dengan rancangan one group pretest and posttest. Jumlah sampel sebanyak 18 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik accidental sampling. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi dan ceklist. Hasil analisis univariat menunjukkan bahwa dari 18 responden sebelum diberikan rebusan air jahe didapatkan bahwa sebagian besar dari responden mengalami nyeri sedang, yaitu 13 responden (72,22%). Sesudah diberikan rebusan air jahe didapatkan bahwa sebagian besar dari responden mengalami nyeri sedang, yaitu 13 responden (72,22%). Hasil uji Wilcoxon Rank Test dengan P Value = 1,000 yang artinya P Value > 0,05. Tidak ada pengaruh rebusan air jahe (zingiber officinale) terhadap nyeri dismenorea pada remaja putri di SMK Negeri 5 Pontianak tahun 2025. Dengan adanya penelitian tentang rebusan air jahe (zingiber officinale) dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi dan masukan untuk setiap remaja putri serta lebih meningkatkan informasi dan pembelajaran mengenai rebusan air jahe (zingiber officinale) di sekolah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JK2

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing Public Health

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of nursing and health sciences. JKK, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of nursing and health areas as follows: 1. ...