Al-Ibrah : Jurnal Pendidikan dan Keilmuan Islam
Vol 7 No 1 (2022)

STRATEGI MENUMBUHKAN MINAT DAN MEMBANGUN SEMANGAT SISWA DALAM BELAJAR DI MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI 2 GRESIK

Anwar Abidin, Acmad (Unknown)
Ismawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Pada penelitian ini mengetengahkan beberapa masalah antara lain yaitu : bagaimana minat dan semangat belajar siswa, faktor –faktor apa saja yang mempengaruhi minat dan semangat belajar siswa dan bagaimana cara menumbuhkan minat dan semangat siswa dalam belajar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif berjenis studi kasus di MIN 2 Gresik. Berdasarkan pada analisis data yang dilakukan penulis, dapat diambil kesimpulan bahwa minat belajar seseorang terhadap pelajaran tidak muncul dengan sendirinya akan tetapi banyak faktor yang dapat mempengaruhinya, diantaranya yaitu faktor internal dan faktor eksternal, karena faktor itulah yang mendorong siswa dalam menumbuhkan minat dalam belajar. Selain itu ada strategi yang harus dimiliki dalam menumbuhkan semangat belajar, baik dari lingkungan sekolah, rumah,maupun dimasyarakat.

Copyrights © 2022