Jurnal Menara Ekonomi : Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi
Vol 11, No 2 (2025): VOLUME XI NO. 2 OKTOBER 2025

PENGARUH TINGKAT INFLASI, TINGKAT SUKU BUNGA, DAN KURS TERHADAP INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN (IHSG) PERIODE TAHUN 2019-2023

Nanda, Nanda (Unknown)
Darman, Darman (Unknown)
Reswita, Yefri (Unknown)
Yoda, Tilawatil Ciseta (Unknown)
Syaiful, Syaiful (Unknown)
Astari, Silvy (Unknown)
Khairul, Weni (Unknown)
Mawati, Mawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat inflasi (X1), suku bunga (X2), dan kurs (X3) terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (ISHG) periode tahun 2019-2023. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder berupa data time series bulanan. Jumlah populasi dan sampel pada penelitian ini sebanyak 60 data time series dari tahun 2019-2023. Teknik analisis data adalah regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian koefisien regresi variabel ekonomi makro terhadap IHSG didapati t-hitung t-tabel dengan tingkat signifikannya (sig=0,000 0,05) artinya H0 tolak dan H1 diterima. Varibel tingkat inflasi (X1) 3,687 1,672 dan signifikansi (sig=0,001 0,05), varibel suku bunga (X2) 0,455 1,672 dan (sig= 0,651 0,05),varibel kurs (X3) -0,595 1,672 dan (sig= 0,554 0,05). Hal ini menunjukkan bahwa tingkat inflasi berpengaruh secara persial terhadap IHSG, sedangkan tingkat suku bunga dan kurs tidak berpengaruh secara persial terhadap IHSG pada periode tahun 2019-2023. Berdasarkan uji f diketahui bahwa f hitung f tabel 6,652 2,76 dengan nilai signifikan sebesar 0,001 0,05. Hal ini menunjukkan secara bersama-sama varibel tingkat inflasi, suku bunga, dan kurs berpengaruh dan signifikan terhadap IHSG periode tahun 2019-2023. Nilai koefisien determinasi tingkat inflasi, suku bunga, dan kurs terhadap IHSG ditunjukkan dengan nilai r-square sebesar (0,263) 26,3% hal ini berarti kontribusi tingkat inflasi, suku bunga, dan kurs terhadap IHSG periode tahun 2019-2023 adalah 26,3%, sedangkan sisanya 74,7% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini.Kata Kunci : Tingkat Inflasi, Suku Bunga, Kurs dan IHSG

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

menaraekonomi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JURNAL MENARA EKONOMI, merupakan jurnal penelitian dan kajian ilmiah yang diterbitkan Fakultas Ekonomi UMSB. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang ekonomi untuk dipublikasikan di jurnal ini. Naskah yang masuk akan dievaluasi dan disunting untuk keseragaman ...