Baselang: Jurnal Ilmu Pertanian, Peternakan, Perikanan dan Lingkungan
Vol 5, No 2: OKTOBER 2025

Analisis Konsentrasi SO₂ di Kawasan Pasar Desa Sumberrejo

Adi Prastian, Muhammad Wahyu (Unknown)
Anggara, Oktavianus Cahya (Unknown)
Purwaningrum, Solikhati Indah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini menganalisis konsentrasi Sulfur Dioksida (SO₂) di kawasan Pasar Desa Sumberrejo untuk menilai kualitas udara yang dipengaruhi oleh aktivitas lalu lintas dan perdagangan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik purposive sampling pada beberapa titik pemantauan, di mana pengukuran dilakukan menggunakan gas detector. Hasil menunjukkan bahwa konsentrasi SO₂ berfluktuasi sesuai dengan intensitas aktivitas, dengan nilai tertinggi terjadi pada jam sibuk dan melampaui baku mutu udara ambien sebesar 150 μg/m³. Sementara itu, pada hari dengan aktivitas lebih rendah, konsentrasi cenderung menurun. Temuan ini menegaskan bahwa aktivitas pasar berkontribusi terhadap peningkatan SO₂, terutama di akhir pekan. Penelitian menyimpulkan bahwa pemantauan berkelanjutan dan pengelolaan yang tepat diperlukan untuk meminimalkan potensi dampak lingkungan maupun kesehatan di masa mendatang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

baselang

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science

Description

The Baselang Journal is a scientific journal that publishes research results and/or reviews articles in the fields of Agriculture, Livestock, Fisheries, and Environment. As well as presenting information on research results and scientific articles for sustainable agricultural development in ...