Jurnal Investasi Islam
Vol 8 No 2 (2023): Jurnal Investasi Islam

Studi Komparatif Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Sebelum dan Selama Pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Pulau Sumatera

Rizky, Fitrian (Unknown)
Azhari, Azhari (Unknown)
Arfan, Rahmat (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kinerja keuangan pemerintah daerah yang ditinjau dari rasio derajat desentralisasi, rasio derajat ketergantungan keuangan daerah, rasio kemandirian keuangan daerah, rasio efektivitas pendapatan asli daerah, dan rasio efisiensi belanja. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan menggunakan data sekunder dari masa sebelum pandemi Covid-19 (2018-2019) dan selama pandemi Covid-19 (2020-2021) serta analisis uji beda sampel berpasangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan rasio derajat desentralisasi, rasio ketergantungan keuangan daerah, rasio efektivitas pendapatan asli daerah, dan rasio efisiensi belanja pada rasio kemandirian keuangan daerah tidak terdapat perbedaan sebelum dan selama pandemi Covid-19. Kata Kunci: kinerja keuangan daerah, pemerintah daerah, pandemi covid-19

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jii

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Investasi Islam adalah jurnal akademis yang diterbitkan dua kali dalam setahun oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Langsa. Jurnal Investasi Islam bertujuan untuk menjadi bagian dalam kemajuan ilmu pengetahuan di bidang ekonomi, keuangan dan investasi islam ...