Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September

Sosialisasi Penanganan Cedera Olahraga di Klub Basket Flying Wheel Makassar

Bustang, Bustang (Unknown)
Husnul, Darul (Unknown)
Irawati, Andi Febi (Unknown)
Mahmud, Isfawati (Unknown)
Alamsyah, Nur Fadly (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Aug 2025

Abstract

Cedera olahraga sering terjadi pada atlet basket dan dapat memengaruhi performa serta proses latihan apabila tidak ditangani dengan tepat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mensosialisasikan jenis-jenis cedera olahraga, memberikan pelatihan penanganan cedera dengan prinsip PRICE, serta mengedukasi pentingnya pemanasan dan pendinginan kepada atlet dan pelatih di Klub Basket Flying Wheel Makassar. Kegiatan dilaksanakan dengan metode sosialisasi interaktif, demonstrasi, dan praktik langsung. Peserta kegiatan adalah 25 atlet remaja dan 3 pelatih aktif di klub. Hasil pre-test menunjukkan rata-rata pemahaman awal peserta masih rendah, yaitu 58,4, dan meningkat menjadi 85,2 pada post-test setelah kegiatan berlangsung. Pada praktik, 92% peserta mampu menerapkan penanganan cedera dengan prinsip PRICE, serta 88% peserta mampu melakukan pemanasan dan pendinginan secara urut dan benar. Kegiatan ini juga meningkatkan kesadaran peserta akan pentingnya pencegahan cedera melalui pemanasan dan pendinginan secara rutin. Pelatih menyatakan kegiatan ini membantu mereka dalam penanganan cedera ringan selama latihan. Kegiatan pengabdian ini memberikan dampak positif dalam peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta serta membangun budaya sadar cedera olahraga pada tingkat klub. Kegiatan ini diharapkan dapat direplikasi pada cabang olahraga lain dalam mendukung pembinaan atlet remaja yang aman dan berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...