Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember

Pelatihan Guru dalam Membangun Website Pembelajaran Cerdas Berbasis WordPress Terintegrasi Deep Learning

Harizon, Harizon (Unknown)
Haryanto, Haryanto (Unknown)
Sahara, Sahara (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Oct 2025

Abstract

Perkembangan teknologi digital menuntut guru untuk memiliki keterampilan dalam membangun media pembelajaran daring yang efektif dan adaptif. Namun, keterbatasan literasi digital masih menjadi tantangan nyata, terutama dalam pengelolaan konten pembelajaran berbasis website. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam membangun website pembelajaran berbasis WordPress yang terintegrasi dengan pendekatan deep learning untuk mendukung personalisasi konten dan penguatan kemandirian belajar siswa. Pelatihan dilaksanakan secara intensif selama 3 kali pertemuan di SMAN 8 Muaro Jambi, dengan total 32 jam pelatihan (JP) dan pendekatan learning by doing. Evaluasi pelatihan dilakukan melalui instrumen pretest, posttest, observasi praktik, dan refleksi peserta. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan skor rata-rata peserta sebesar 38%, yang mencerminkan peningkatan pemahaman peserta terhadap penggunaan WordPress dan penerapan deep learning dalam pembelajaran. Sebanyak 88% peserta mampu membangun website pembelajaran aktif minimal tiga halaman dan mengintegrasikan media. Selain itu, refleksi peserta menunjukkan perubahan sikap positif terhadap pemanfaatan teknologi pembelajaran secara mandiri, dengan 92% peserta menyatakan kesiapan untuk mengimplementasikan website pembelajaran di kelas mereka. Kegiatan ini memberikan dampak signifikan dalam meningkatkan literasi digital guru, serta membuka peluang untuk pengembangan pembelajaran berbasis AI yang lebih adaptif dan personal di lingkungan sekolah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...