Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif pada materi Hak dan Kwajiban untuk kelas 3 sekolah dasar. Pengembangan media ini dilatarbelakangi oleh kurangnya pemanfaatan media berbasis teknologi dalam pembelajaran, serta masih diterapkannya metode konvensional yang membuat siswa cepat jenuh dan kurang tertarik untuk belajar. Tahap analisis dilakukan dengan observasi dan wawancara guru untuk mengidentifikasi kebutuhan media. Selanjutnya, media dirancang dengan menggabungkan unsur gambar, animasi, audio, dan video pembelajaran yang interaktif. Setelah dikembangkan, media diimplementasikan pada siswa kelas 3 SD, kemudian dievaluasi untuk perbaikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media interaktif ini efektif dalam meningkatkan minat, motivasi, dan hasil belajar siswa pada materi Hak dan Kewajiban. Guru dan siswa memberikan respon positif terhadap penggunaan media ini karena penyajian materi yang menarik dan menyenangkan. Dengan demikian, media pembelajaran interaktif ini dapat dijadikan alternatif bagi guru untuk menciptakan pembelajaran yang lebih inovatif dan meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi Hak dan Kewajiban.
Copyrights © 2024