Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil karya siswa yaitu dalam menggambar bentuk teknik arsir siswa kelas VIII SMPIT Al-Hijrah ditinjau dari prinsip-prinsip seni rupa. objek yang digambar adalah buah yaitu jeruk, apel, dan pisang. adapun populasi Dalam penelitian ini yaitu seluruh hasil karya gambar bentuk siswa kelas VIII SMPIT Al-Hijrah yang berjumlah 68 karya. Dan sampelnya yaitu 18 karya dengan menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan mengetahui bagaimana hasil karya gambar bentuk siswa kelas VIII di SMPIT Al-Hijrah terlebih dahulu, mendeskripsikan gambaran yang telah diteliti dan dinilai berdasarkan prinsip-prinsip seni rupa yang telah ditentukan. hasil penemuan penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan karya yang dihasilkan berdasarkan prinsip-prinsip seni rupa memiliki kualitas yang kurang dalam menggambar bentuk teknik arsir.
Copyrights © 2024