Abstract. Manajemen sarana dan prasarana merupakan sebuah sistem pengelolaan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh suatu lembaga. Sarana dan prasarana menjadi salah satu faktor yang penting dalam menentukan kualitas dari sebuah instansi baik dalam hal pelayanan maupun peningkatan kinerja pegawai. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perencanaan, dalam peningkatan kinerja pegawai di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang. Penelitian ini dilaksanakan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang menggunakan pendekatan kualitatif yang dimana peneliti dalam hal ini betul-betul memahami fenomena yang terjadi serta untuk menjaga keaslian data peneliti ikut terlibat dan turun langsung ke lapangan. Teknik pengumpulan data ialah dengan melakukan observasi, melakukan wawancara dengan beberapa informan, dan melakukan dokumentasi. Data yang sudah diperoleh kemudian akan dianalisis deskriptif yang nantinya akan dimuat kedalam kalimat-kalimat yang telah disusun sehingga menghasilkan kalimat yang tersusun rapi. Hasil penelitian yang dilaksanakan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang Menunjukkan bahwa perencanaan sarana dan prasarana di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang dilaksanakan dengan menganalisis kebutuhan, menyusun rencana anggaran, rencana sarana dan prasarana dilakukan paada awal periode, dan melakukan rencana perbaikan.
Copyrights © 2025