Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi efektivitas program literasi Al-Qur’an dalam meningkatkan spiritual siswa kelas delapan di MTS Lab. IKIP Al Washliyah. Program literasi Al-Qur’an yang dimaksud fokus pada menghafal surah-surah dalam juz 30 Al-Qur’an. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus tunggal. Data dikumpulkan melalui observasi partisipatif, wawancara mendalam dengan guru dan siswa, serta analisis dokumen terkait kurikulum dan hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program literasi Al-Qur’an berkontribusi positif terhadap peningkatan pemahaman spiritual siswa, yang tercermin dalam perubahan sikap, pemahaman nilai-nilai agama, dan kecenderungan untuk lebih mendalami ajaran Al-Qur’an. Implikasi penelitian ini memberikan rekomendasi bagi lembaga pendidikan Islam untuk mempertimbangkan integrasi program serupa dalam kurikulum sebagai upaya meningkatkan spiritual siswa.
Copyrights © 2024