Etika dalam teknologi dan sains merupakan representasi yang mengeksplorisasi nilai nilai moral dan suatu prinsip yang harus menjadi sebuah pegangan oleh seorang ilmuwan. Seiring dengan kemajuan pesat dalam dunia teknologi dan sains, yang termasuk kecerdasan buatan, bioteknologi, dan energi terbarukan merupakan sebuah penemuan dari sebuah adanya etika dan sains. Tantangan etika yang di era saat ini merupakan sebuah permasalahan yang sangat krusial. Isu-isu seperti privasi data, diskriminasi algoritma, dan dampak lingkungan memerlukan tindakan yang lebih lanjut karena dalam hal ini sangat mempengaruhi kehidupan kita semua dalam beretika di kehidupan khususnya dalam etika sains dan teknologi. Dalam konteks ini, etika sains berperan penting dalam berpikir deduktif dalam penelitian, menghindari penipuan, dan menghargai hak dari setiap individu yang harus dijaga keprivasiannya. Penerapan moral dalam sains dan teknologi mencangkup tanggung jawab peneliti dan pengembang untuk mempertimbangan dampak dari inovasi mereka. Penemuan seperti bioteknologi dan kecerdasan buatan juga memunculkan pertanyaan tentang keadilan, diskriminasi, dan hak asasi manusia. Maka dari itu,sangat penting dari kita untuk sangat memperkuat kerangka etika dalam teknologi dan sains.
Copyrights © 2024