JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 3 (2024)

Pengaruh Model Pembelajaran Stad (Student Teams Achievement Divisions) Terhadap Hasil Belajar Mahasiswa Fkip Prodi Ekonomi Universitas PGRI Jombang

Munawaroh, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Universitas PGRI Jombang salah satu kampus terbaik yang ada di Jombang, dengan salah satu Fakutas yang menjadi idaman para calon mahasiswa yaitu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dengan salah satu jurusan yaitu FKIP Prodi (Program Studi) Ekonomi. Visi dan Misi yang ada pada FKIP Prodi Ekonomi yang sesuai dengan UU No 14 Tahun 2005 Bab II pasal 6, dengan poin mampu mengembangkan potensi mahasiswa supaya menjadi berilmu, kreatif dan mandiri. Dengan demikian para dosen dituntun untuk mampu mengembangkan keilmuan, terutama dengan proses pembelajaran yang menarik, supaya mahasiswa mampu belajar dengan maksimal dan menyenangkan, salah satu proses pembelajaran yang menarik yaitu dengan metode pembelajaran STAD dan dari hasil belajar mahasiswa. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan pendekatan eksperimantal semu, dengan populasi dalam penelitian yaitu seluruh mahasiswa FKIP Prodi Ekonomi Universitas PGRI Jombang. Hasil penelitian dengan perhitungan desain factorial yang menunjukkan bahwa sebelum adanya pemberian metode pembelajaran STAD dengan sesudah pemberian menunjukkan nilai pada statistic level untuk prestasi awal mahasiswa pada angka 2,851 menjadi 3,094 dan nilai signifikan 0,030 menjadi 0.022 nilai homogen semakin menurun, yang berarti batas taraf homogen semakin lebih baik karena taraf signifikan α = 0,05 ini menunjukan adanya pengaruh variabel model pembelajaran STAD yaitu (X) terhadap hasil belajar mahasiswa yaitu (Y).

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...