Kode : Jurnal Bahasa
Vol. 13 No. 3 (2024): Kode: Edisi September 2024

Semantik Leksikal pada Lirik Lagu œSepatu dan œMonokrom Karya Tulus

Purba, Adinda Melva Christy (Unknown)
Siallagan, Gratia Clara (Unknown)
Mulyadi, Mulyadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui makna leksikal pada lirik lagu œSepatu dan œMonokrom karya Tulus. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik baca catat untuk memperoleh data dengan cara mengunduh video lirik lagu dari youtube lalu mendengarkan lagu tersebut kemudian mencatat setiap lirik pada lagu œSepatu dan œMonokrom karya Tulus. Teknik analisis data dalam penelitian ini meliputi teknik analisis deskriptif. Teknik analisis deskriptif merupakan teknik yang berguna untuk menuturkan dan menafsirkan data yang sudah ada. Tujuannya adalah untuk mendeskripsikan makna leksikal dalam lirik lagu œSepatu dan œMonokrom karya Tulus. Hasil pembahasan berupa repitisi yang ditandai kata œkita, œtak, œsang, œku, œtapi, œaku, œtakut, œkamu, œterasa, œbila, œkita, œhitung, œwarna. lalu terdapat pula pada sinonimi (persamaan kata) yang ditandai kata œmati dan œtak berjiwa, œtidur dan œlelap. Dan juga terdapat antonimi (lawan kata) yang ditandai dengan kata œkanan dan œkiri, œsenang dan œsedih, œbersama dan œberbeda, œhitam dan œputih.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kjb

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Kode adalah jurnal yang dikelola oleh Prodi Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Medan. Jurnal ini terbit empat kali dalam setahun pada bulan Maret, Juni, September, dan Desember. Aspek kajian jurnal ini berisi tentang hasil penelitian dan ...