Bencana alum di suatu daerah memiliki hubungan sebab dan akibat dengan daerah lainnya, seperti di daerah Jawa Barat, Banten dan DKI Jakarta, memiliki hubungan bencana alum banjir dan tanah longsor. Penyebab utama karena sebagian besar air yang mengalir dari beberapa sungai di ketinggian wilayah Puncak Bogor, ada yang bermuara ke dataran rendah Jakarta menuju pantai utara. Air mengalir melalui kali di kota dan anak sungai Ciliwung serta ada yang dapat ditampung di beberapa Situ untuk diresapkan airnya, tetapi karena daya serap dan daya tampung Situ dan sungai sangat terbatas, maka akhirnya air luber serta menimbulkan bencana banjir dan tanah longsor. Seperti kasus tanah longsor di wilayah Situ Gintung yang terjadi pada tanggal 28 Maret 2009 dengan memakan korban jiwa dan harta benda. Setelah kejadian bencana di daerah Situ Gintung, ban yak tern pat penyerapan air berupa bendungan, situ, dan daerah sera pan air yang ada di wilayah Jakarta, terutama di Jakarta Utara dilakukan pemeriksaan oleh aparat Pemda terkait.Dari hasil pemeriksaan diperoleh data, bahwa ada beberapa situ atau daerah resapan yang kurang berfungsi lagi dan bila dibiarkan sampai menjelang musim hujan tiba, maka akan menimĀbulkan bencana banjir. Banjir seperti yang telah terjadi pada tahun 2008 dan bencana akan lebih besar dapat menimpa wilayah Jakarta dan sekitarna, sehingga akan mengganggu situasi dan kondisi keamanan Ibu Kota Jakarta sebagai pusat pemerintahan .
Copyrights © 2011