JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Vol. 8 No. 1 (2018): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA

Pengaruh Modifikasi Pembelajaran dan Jenis Kelamin Terhadap Hasil Belajar Permainan Bola Voli

Mahatma Raison Pribadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data dari pengaruh modifikasi pembelajaran dan jenis kelamin terhadap hasil belajar permainan bola voli. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan desain faktorial 2 x 2. Populasi penelitian adalah siswa dan siswi kelas VII SMPN. 7 Ternate berjumlah 100 orang baik Laki-laki maupun perempuan. Sampel diperoleh secara acak dan dibagi kedalam dua kelompok eksperimen. Terdiri dari 40 orang siswa (18 laki-laki, 22 perempuan) yang kelompok A. (9 putra, 11 putri) diberi perlakuan dengan modifikasi media pembelajaran, sedangkan kelompok B. (9 laki-laki, 11 perempuan) diberi perlakuan dengan modifikasi aturan permainan bola voli. Variabel dalam penelitian ini meliputi satu variabel bebas yang menjadi ruang lingkup subyek penelitian, yaitu (1) modifikasi pembelajaran dan satu variabel terikat, yaitu (1) hasil belajar permainan bola voli. Data modifikasi media pembelajaran dan modifikasi aturan permainan bola voli di peroleh melalui lima macam tes keterampilan bermain bola voli dari. Strand dan Willson (1993), yaitu: (1) tes servis (2) tes pasing bawah (3) tes pasing atas (4) tes spike dan (5) tes block. Data di analisis dengan menggunakan uji-F pada taraf signifikan = 0,05. Penelitian ini menyimpulkan (1) Modifikasi media pembelajaran memberikan pengaruh yang signifikan bila dibandingkan dengan modifikasi aturan permainan bola voli, (2) Antara modifikasi media pembelajaran dengan jenis kelamin terdapat interaksi yang signifikan, (3) bagi siswa laki-laki modifikasi media pembelajaran memberikan pengaruh yang lebih signifikan bila dibandingkan dengan modifikasi aturan permainan bola voli (4) bagi siswa perempuan modifikasi media pembelajaran memberikan pengaruh yang lebih signifikan bila dibandingkan dengan modifikasi aturan permainan bola voli.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jpo

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Olahraga is published by STKIP Taman Siswa Bima. Jurnal Pendidikan Olahraga are open national scientific journals that collect and disseminate research manuscripts and literature review/articles in the fields of physical education, sports, and health. Multilateral journal ...