Jurnal Ketahanan Nasional
Vol 17, No 3 (2012)

Optimalisasi Satuan Kontra Intelijen Untuk Penanggulangan Aksi Terorisme

Suharyanto Suharyanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2016

Abstract

Rumusan alternatif model optimalisasi Satuan Kontra Intelijen Bais TNI berdasarkan identifikasi faktor internal dan eksternal yang dilanjutkan dengan analisis matrik internal-eksternal dengan metode SWOT merekomendasikan untuk memilih : (1) Strategi SO : peningkatan latihan & penguasaan teknologi dan peningkatan kinerja untuk mendukung pemberantasan terorisme (2) Strategi ST: peningkatan nasionalisme bangsa untuk menghadapi kejahatan trans nasional dan peningkatan latihan untuk menghadapi perubahan situasi politik dan keamanan nasional, (3) Strategi WO : peningkatan kerja sama komunitas intelijen serta partisipasi masyarakat, (4) Strategi WE: peningkatan kemampuan kontra intel untuk menghadapi kejahatan trans nasional dan peningkatan kemampuan dalam bidang teknologi informasi. Atas dasar rekomendasi tersebut optimalisasi Satuan Kontra Intelijen Satintel Bais TNI dengan meningkatkan kemampuan kontra intelijen melalui pendidikan, pelatihan dan penugasan serta pemenuhan matsus intelijen yang disesuaikan dengan perkembangan teknologi informasi.

Copyrights © 2012