Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran Bilal bin Rabbah dalam film Bilal: A New Breed of Hero (2015) karya Ayman Jamal dan Khurram H. Alavi. Data yang diperoleh berupa tangkapan layar dan dialog yang berhubungan dengan gambaran-gambaran sosok Bilal bin Rabbah dalam film tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan Hermeneutika Wilhelm Christian Ludwig Dilthey. Setelah dilakukan analisis, penulis menemukan tiga aspek hermeneutika. Pertama, aspek erlebnis atau pengalaman yang berupa biografi Ayman Jamal sebagai penulis cerita film. Kedua, aspek ausdruck atau ekspresi yang berupa ekspresi kisah inspiratif yang menggambarkan sosok Bilal bin Rabbah. Adapun gambaran Bilal bin Rabbah yang berhasil ditemukan, di antaranya adalah sebagai (1) anak yang dapat dipercaya oleh ibunya, (2) pribadi yang menghargai pemberian dari seseorang, (3) kakak yang peduli terhadap adiknya, (4) kakak yang melindungi adiknya, (5) pemuda yang tegar, (6) pemuda yang teguh pada pendiriannya, (7) pribadi yang tidak tega melihat orang kesusahan, (8) pemuda yang jujur dan pemberani, (9) lelaki yang tangguh dan iman kepada Allah, (10) lelaki yang memiliki suara yang indah, dan (11) pribadi yang pemaaf. Ketiga, aspek verstehen atau pemahaman yang berupa pemahaman jiwa Ayman Jamal sebagai pribadi yang berjiwa mulia.Kata Kunci: erlebnis, ausdruck, verstehen, Bilal, hermeutika
Copyrights © 2022