Jurnal Multidisipliner Kapalamada
Vol. 1 No. 04 (2022): JURNAL MULTIDISIPLINER KAPALAMADA

IMPLEMENTASI PENGELOLAAN SUMBER DAYA IKAN DI ZONA EKONOMI EKSKLUSIF BERDASARKAN UNITED NATION CONVENTION ON THE LAW OF THE SEA 1982

Ayu Muthmainna, Waode Novita (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2022

Abstract

Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa mengenai hukum laut 1982 (United Nation Convention on the Law of the Sea), sebagaimana diatur dalam Bab V menempatkan Indonesia memiliki hak berdaulat (sovereign right) untuk melakukan pemanfaatan, konservasi dan pengelolaan sumber daya ikan di Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) Indonesia yang dilaksanakan berdasarkan persyaratan atau standar internasional yang berlaku. Berkenaan dengan pemanfaatan secara optimal potensi perikanan tersebut maka dilakukan kajian terhadap ketentuan-ketentuan United Nation Convention on the Law of the Sea 1982 di Zona Ekonomi Eksklusif tentang pengelolaan sumber daya ikan berkaitan dengan implementasi pengaturannya di Indonesia. Jenis penelitian dalam tulisan ini adalah penelitian normatif. Pengaturan perikanan di Zona Ekonomi Eksklusif telah diatur dalam Pasal 56 sampai Pasal 72 United Nation Convention on the Law of the Sea 1982. Implementasi United Nation Convention on the Law of the Sea 1982 yang mengatur tentang perikanan di Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia (ZEEI) oleh mengikat bagi setiap negara pantai maupun bagi warga negaranya sendiri ataupun bagi warga negara asing, yaitu berupa Undang-undang, Peraturan Pemerintah, Peraturan Presiden, Peraturan Menteri.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Kapalamada

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

KAPALAMADA JURNAL MULTIDISIPLINER is a quarterly journal that is published in Maret, Juni, September, and Desember. KAPALAMADA JURNAL MULTIDISIPLINER seeks Review articles, Case reports and original contributions from all areas of: Social Science and Humanities; Life Sciences; Health Science; ...