JUARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 1 No. 2 (2023): Jurnal JUARA

Pelatihan Kesehatan Gigi dan Mulut di Indonesia Ramah Lansia Provinsi Jawa Barat Husnul Khatimah 2 Wilayah Cilodong Depok

Nurfauziah, Habibah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

Masalah kesehatan gigi seringkali diabaikan, padahal kesehatan gigi memiliki peran yang sangat penting dalam kualitas hidup terlebih bagi seorang lansia. Hal ini perlu perhatian serius, karena fungsi gigi memiliki peran penting dalam pengunyahan makanan. Kehilangan gigi atau kerusakan gigi dapat membuat pengunyahan menjadi sulit yang akhirnya dapat mempengaruhi pencernaan dan asupan gizi bagi lansia. Kesehatan mulut yang buruk dapat berdampak pada kesehatan seperti infeksi gigi atau penyakit gusi, jika tidak diobati dapat menyebabkan masalah serius seperti penyakit jantung, diabetes dan gangguan pernapasan. Kehilangan gigi pada lansia dapat memiliki dampak psikologis yang signifikan termasuk perasaan malu, tegang, penurunan selera makan, resiko malnutrisi, kesulitan sosialisasi, tidur yang terganggu, isolasi, kesulitan konsentrasi bahkan ketidakmampuan untuk bekerja dengan optimal. Kehilangan gigi menjadi masalah umum pada lansia dengan berbagai penyebab kerusakannya. Kegiatan ini menggunakan pendekatan pelatihan secara tatap muka. Dimana sebelum kegiatan inti dilaksanakan tim pengabdian melakukan pra survey investigasi di lokasi untuk mengetahui kendala dan permasalahan yang ada. Setelah dilaksanakan pembekalan, dilakukan pendampingan implementasi, kemudian tahap akhir dilakukan sharing permasalahan dan kesulitan yang muncul untuk dipecahkan. Metode yang digunakan dalam melaksanakan kegiatan ini adalah sosialisasi dengan teknik pelatihan dengan ceramah atau penyampaian materi berupa teori, video terkait kesehatan gigi dan mulut, lalu dimaksimalkan pada tanya jawab dan simulasi yang menarik. Melalui pelatihan ini para peserta yang terdiri dari pra lansia (usia 45-60 tahun) dan lansia (usia 60 tahun ke atas) merasa dapat tambahan ilmu. Hal ini seperti diungkapkan oleh salah satu peserta yg menyatakan bahwa “Pelatihan bagi lansia ini luar biasa, lansia menjadi tercerahkan bagaimana cara merawat mulut dan gigi bagi lansia, berteman dengan dokter gigi sehingga lansia semakin bersemangat dan termotivasi untuk hidup lebih sehat dan produktif. Peserta antusias karena merasa penting untuk tahu bagaimana cara menjaga rongga mulut dan merawat kesehatan gigi. Motivasi peserta ikut sekolah lansia adalah ingin hidup lebih berarti di usia yang sudah senja”. Pelatihan ini juga sudah dapat memicu semangat dan antusiasme para lansia, hal ini terlihat dari animo peserta dalam sesi diskusi dan tanya jawab.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

juara

Publisher

Subject

Religion Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Electrical & Electronics Engineering Social Sciences

Description

JUARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat adalah jurnal ilmiah multidisiplin yang diterbitkan oleh Lembaga Riset, Inovasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Universitas Saintek Muhammadiyah. JUARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat pertama kali terbit Juli 2023, Jurnal ini terbit satu tahun 2 kali ...