Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 4, No 1 (2023)

PELATIHAN GOOGLE APPS DAN KAHOOT SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DAN EVALUASI BAGI GURU SEKOLAH DASAR

Dikesuma, Hendra (Unknown)
Yanto, Robi (Unknown)
Ahmadi, Ahmadi (Unknown)
Triawan, Medi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2023

Abstract

Pembelajaran Jarak Jauh bagian dari solusi yang dapat digunakan untuk menghindari sebaran Covid-19, namun demikian pembelajaran jarak jauh tidak bisa dikatakan sebagai pengganti pembelajaran secara luring. Permasalahan yang timbul akibat dari perubahan cara belajar adalah guru akan kesulitan dalam menyampaikan materi secara maksimal. Selain itu guru akan kesulitan berkomunikasi dengan wali siswa sebagai pendamping anak dalam menerapkan pembelajaran secara daring, serta guru harus melakukan proses evaluasi pembelajaran untuk mengetahui pemahaman materi yang telah disampaikan. Agar permasalahan tersebut dapat terselesaikan. Maka diperlukan kegiatan pelatihan media pembejaran dan evaluasi agar guru dapat memahami pemanfaatan aplikasi pembelajaran secara daring. kegiatan pelatihan ini dilakukan selama 2 hari secara luring dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Aplikasi yang digunakan adalah google apps dan kahoot. Pelatihan ini tidah hanya mengajarkan cara menggunakan  media pembelajaran namun pelatihan ini juga mengajarkan penerapan email institusi pada google suite education untuk memanfaatkan google meet tanpa batas waktu dan banyak peserta, serta keamanan dalam melakukan evaluasi secara online dengan menerapkan konfigurasi materi evaluasi pada masing masing matapelajaran dengan private visibilty sehingga soal dan jawaban pada libary tidak dapat di lacak oleh pengguna lain selain guru matapelajaran. Dari hasil kegiatan PkM sebesar 92 % peserta dapat menyelesaikan tugas penggunaan google apps dan 60 % menyelesaikan tugas penggunaan aplikasi kahoot. Sedangkan dari hasil quisioner diketahui peserta yang telah mengenal google classroom dan google meet rata-rata 82 % dan yang mengenal aplikasi kahoot 20 %. Dari umpan balik peserta Hasil pelatihan mendaptkan penilaian kategori baik dengan rata rata nilai interval sebesar 4

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

reswara

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Reswara adalah Jurnal pengabdian kepada masyarakat yang ditertbitkan dan dikelola oleh Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Dharmawangsa (LPkM UNDHAR). Jurnal ini diharapakan dapat menjadi alat informasi dan sosialisasi mengenai hasil-hasil pengabdian dari seluruh civitas akademika ...