Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami makna sosial dan konstruksi realitas melalui analisis mendalam terhadap tindakan dan interaksi yang terjadi dalam kelompok simpatisan Anies Baswedan di akun media sosial Instagram @chozin.id. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif dengan teori pendekatan etnometodologi yang melibatkan satu narasumber dan lima informan untuk melakukan validasi. Akun Instagram @chozin.id berhasil membangun citra politik Anies Baswedan di Instagram sebagai pemimpin yang transparan, berkomitmen, dan dekat dengan masyarakat. Makna positif tersebut tak hanya menumbuhkan kepercayaan, namun juga menjadikan Anies Baswedan sebagai sosok yang disegani dan diapresiasi masyarakat. Akun Instagram @chozin.id mengukur keberhasilannya meningkatkan citra Anies Baswedan dengan melihat jumlah viewer di akun Instagram miliknya. Strategi komunikasi politik simpatisan Anies Baswedan pada Pilpres 2024, khususnya melalui Instagram @chozin.id, berhasil menciptakan citra positif dan mendukung peningkatan popularitas Anies Baswedan dalam konteks pesta demokrasi. Namun demikian, penting untuk terus memantau dan menyikapi tantangan yang mungkin muncul agar citra positif yang telah dibangun dapat tetap terjaga
Copyrights © 2024