Tunas Medika Jurnal Kedokteran & Kesehatan
Vol 9 No 1 (2023): TUNAS MEDIKA JURNAL KEDOKTERAN & KESEHATAN

GAMBARAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGGUNAAN ROKOK ELEKTRIK DI KOTA CIREBON

Rose Indriyati (Unknown)
Ahmad Fariz Malvi Zamzam Zein (Unknown)
Auliya Shofi Dhofar (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2023

Abstract

Latar Belakang: Dalam mengatasi masalah epidemik rokok tembakau, WHO Framework Convention on Tobacco Controll (WHO-FCTC) menggunakan metode Nicotine Replacement Theraphy dimana salah satu metode tersebut adalah rokok elektrik. Rokok elektrik menjadi semakin popular di tengah masyarakat Indonesia namun produk ini tidak memberikan informasi secara detail tentang keamanan dan kandungan dalam rokok elektrik.Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat melatarbelakangi penggunaan rokok elektrik di Kota Cirebon.Metode: Penelitian deskriptif kualitatif menggunakan data survei berupa kuisioner yang dilakukan di komunitas perokok elektrik di Kota Cirebon pada bulan Juni 2022. Teknik pengambilan sampel menggunakan consecutive sampling dan didapatkan responden sebesar 98 orang. Analisis data yang digunakan adalah analisis univariat.Hasil: Dilihat dari faktor keluarga mayoritas responden memiliki keadaan ekonomi yang tinggi (60,2%). Kemudian dari faktor lingkungan sosial mayoritas responden menggunakan rokok elektrik karena mengikuti teman (69,4%), sedangkan dari faktor psikologis mayoritas responden menggunakan rokok elektrik karena merasa lebih tenang dan bahagia (69,4%). Sebagian besar responden juga mengaku menggunakan rokok elektrik untuk mengatasi adiksi rokok konvensional (70,4%). Pada faktor gaya hidup terlihat hanya sedikit responden yang menggunakan rokok elektrik karena ingin mengikuti tren (31,6%) dan meningkatkan status sosial. (14,3%). Kesimpulan: Faktor-faktor yang melatarbelakangi penggunaan rokok elektrik di Kota Cirebon dilihat dari faktor keluarga terbanyak adalah keadaan ekonomi yang tinggi, faktor gaya hidup terbanyak adalah mengikuti tren, faktor lingkungan terbanyak adalah mengikuti teman, dan faktor psikologis terbanyak adalah untuk mengatasi adiksi rokok konvensional.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

tumed

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Tunas Medika : Jurnal Kedokteran & Kesehatan adalah jurnal Ilmiah yang memuat naskah publikasi Ilmiah di bidang Kedokteran dan Kesehatan yang meliputi bidang Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, Biomedis serta Pendidikan Kedokteran.Tunas Medika : Jurnal Kedokteran & Kesehatan merupakan memuat publikasi ...