Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)

Kontrol Diri dan Risk Taking Behavior pada Remaja Perokok

Amilina, Hasna Nabila (Unknown)
Khoirunnisa, Riza Noviana (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui hubungan antara kontrol diri dengan risk taking behavior pada remaja perokok. Penelitian ini dipilih karena peneliti menemukan fenomena dimana remaja memiliki kecenderungan untuk mencoba hal yang lebih menantang dan berisiko dibandingkan dengan perilaku merokoknya. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif dengan teknik analisis korelasi product moment. Jumlah sampel yang digunakan yaitu 100 partisipan. Hasil penelitian yaitu terdapat hubungan yang berarah negatif antara kontrol diri dengan risk taking behavior pada remaja perokok dengan koefisien korelasi sebesar -0,330. Nilai koefisien korelasi ini dapat dimaknai bahwa tingkat hubungan yang dimiliki antara kedua variabel berada pada tingkat sedang. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi kontrol diri maka semakin tinggi risk taking behavior pada remaja perokok, begitu pula sebaliknya. Semakin rendah kontrol diri maka semakin tinggi risk taking behavior pada remaja perokok.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...