Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah Karakteristik Pekerjaan dan Karakteristik Individu berpengaruh terhadap Komitmen Afektif dan terhadap kinerja pegawai pada UPTB Pendapatan Daerah Provinsi Kalimantan Timur. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah Karakteristik Pekerjaan dan Karakteristik Individu sementara variabel terikat adalah komitmen afektif dan kinerja pegawai. Penelitian ini dilakukan pada UPTB Pendapatan Daerah Provinsi Kalimantan Timur dengan jumlah populasi dan sampel sebanyak 70 responden. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan teknik analis PLS (Parsial Least Square).
Copyrights © 2023