Menenun merupakan salah satu aktivitas kebudayaan yang lazim dilakukan oleh perempuan Lamaholot. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi membawa pengaruh yang signifikan terhadap aktivitas budaya menenun di kalangan perempuan milenial Lamaholot. Penelitian ini ditujukan untuk menganalisis dampak yang diperoleh akibat kemajuan teknologi terhadap budaya menenun pada perempuan Lamaholot. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Sumber data penelitian adalah perempuan milenial Lamaholot. Data diperoleh dengan teknik wawancara mendalam dan observasi. Analisis data menggunakan model interaktif yang meliputi langkah pengumpulan data, reduksi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa ilmu pengetahuan dan teknologi membawa pengaruh yang signifikan, yakni (1) Rendahnya minat perempuan terhadap menenun, (2) Minimnya pengetahuan dan keterampilan terhadap menenun, (3) hilangnya identitas budaya daerah.
Copyrights © 2024