Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 5 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual di Lingkungan Perguruan Tinggi

Adellia, Fikhrah (Unknown)
Senjaya, Oci (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2024

Abstract

                              Abstrak Latar belakang penulisan ini adalah kekerasan seksual yang merupakan bagian dari diskriminasi seksual. Berbagai negara telah membuat peraturan agar tidak lagi terjadi. Namun sayangnya masih banyak sekali laporan mengenai kekerasan seksual dalam dunia pendidikan. Suatu institusi pendidikan yang sejatinya merupakan tempat untuk tumbuh dan berkembangnya peserta didik dalam urusan literasi dan juga pengembangan soft skill harusnya menjadi suatu tempat atau ruang yang aman dan nyaman bagi mereka. Akan tetapi, nampaknya hal tersebut tidak berlaku bagi para penyintas kasus kekerasan terhadap perempuan. Khususnya dalam kasus kekerasan seksual. Kasus seperti ini benar-benar nyata dan banyak terjadi, baik itu di sekolah maupun, Universitas dan sudah menjadi rahasia umum yang sengaja dilupakan oleh sebagian besar pihak di dalamnya. Penulisan ini juga membahas mengenai bagaimana cara mencegah terjadinya Kekerasan Seksual di Lingkungan Kampus dan juga bagaimana bentuk perlindungan hukum bagi korban kekerasan seksual di perguruan tinggi. Metode pendekatan Undang-Undang dalam penelitian hukum normative dan pendekatan kualitatif dalam penelitian hukum empiris, dengan menggunakan informasi sekunder dari bidang hukum. Hasil pembahasan menjelaskan bahwa korban dari kekerasan seksual sangat membutuhkan perlindungan hukum yang baik dan memadai, serta pelaku kejahatan harus dihukum. Pentingnya penerapan nilai-nilai Pancasila dapat dijadikan sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari agar ketika terjadinya kekerasan seksual, seluruh warga perguruan tinggi dapat memahami bahwa perbuatan tersebut tidak benar dan termasuk dalam pengabaian sila dalam Pancasila yaitu kemanusiaan yang adil dan beradab. Kata Kunci: Kekerasan Seksual, Nilai Pancasila, Perguruan Tinggi,  Perlindungan Hukum

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...