Di tengah perkembangan teknologi dan informasi yang pesat, pembentukan karakter generasi muda menjadi hal yang sangat penting. Tantangan yang dihadapi oleh remaja, seperti pengaruh sosial media, krisis identitas, pergaulan negatif, kecenderungan konsumtif, dan peningkatan kasus penyalahgunaan narkoba serta kekerasan, dapat menghambat terbentuknya karakter yang baik. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan desain deskriptif, dengan mengumpulkan data dari literatur terkait. Data menunjukkan bahwa sebagian besar remaja di Indonesia terpengaruh oleh konten media sosial yang tidak terkendali, yang memengaruhi perilaku mereka, bahkan dalam hal hubungan seksual yang belum pada waktunya. Oleh karena itu, pendidikan karakter menjadi kunci dalam mengatasi masalah ini. Salah satu model yang dapat diterapkan adalah Pendidikan Agama Kristenyang berperan penting dalam membentuk karakter melalui pembelajaran firman Tuhan. Firman Tuhan sebagai pedoman hidup dan sumber kebenaran memiliki manfaat besar dalam pembentukan karakter remaja, terutama dalam hal moral, etika, kejujuran, dan tanggung jawab. Penelitian ini bertujuan untuk menggali peran firman Tuhan dalam pembentukan karakter siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan ajaran firman Tuhan dalam pendidikan karakter dapat membentuk individu yang tidak hanya bermoral tetapi juga memiliki kerohanian yang kuat, siap menghadapi tantangan hidup, serta membangun kehidupan yang harmonis dan bertanggung jawab.
Copyrights © 2025