Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pelatihan kerja dan kompetensi terhadap kinerjakaryawan pada PT. Kreasi Nilai Grup (Value Consult). Populasi dalam penelitian adalah seluruh karyawan yangberjumlah 37 orang. Sampling data yang diperoleh melalui kuesioner diuji melalui uji kuantitas; yaitu validitas danreliabilitas dan uji hipotesis menggunakan regresi linear berganda, uji determinasi (R2), uji f dan uji t. Dari hasil regresilinear berganda menunjukkan bahwa kinerja karyawan dipengaruhi oleh variabel pelatihan kerja b1X1 : 0,112, variabelkompetensi b1X1: 0,897. Hasil koefisien determinasi (R2 ) menggunakan nilai adjusted r square sebesar 0,659, Hal inimenunjukkan bahwa variabel yang diteliti variabel pelatihan kerja (X1) dan variabel kompetensi (X2) memberikanpengaruh terhadap kinerja karyawan (Y) sebesar 65,9% sementara sisanya 34,1% dipengaruhi variabel yang tidakditeliti. Dari hasil perhitungan uji f dan uji t dapat dilihat bahwa semua unsur dari variabel pelatihan kerja dan variabelkompetensi secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel kinerja karyawan dengan nilaiSig 0,000 < 0,05 dan nilai Fhitung 35,861 > Ftabel 3,270.Keyword: Pelatihan Kerja, Kompetensi, dan Kinerja Karyawan
Copyrights © 2024