Jurnal Cahaya Mandalika
Vol. 3 No. 1 (2022)

Pengaruh Lingkungan Kerja dan Stres Kerja Terhadap Employee Engagement dan Implikasinya Pada Kinerja Karyawan

Fikri, Ahmad (Unknown)
Taufik, Kemal (Unknown)
Nurmansyah, Nurmansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh lingkungan kerja dan stres kerja secara simultan dan parsial terhadap employee engagement, serta implikasinya terhadap kinerja karyawan PT XYZ Proyek Kantor Pusat Bank ABC. Metode penelitian yang digunakan adalah non probability sampling dengan menggunakan purposive sampling. Rumusan masalah utama mencakup pertanyaan mengenai pengaruh lingkungan kerja dan stres kerja secara simultan dan parsial terhadap employee engagement, serta dampak employee engagement terhadap kinerja karyawan. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebar kepada responden yang merupakan tenaga pengamanan di Kantor Pusat Bank ABC yang ditangani oleh PT XYZ. Hasil analisis menunjukkan adanya pengaruh signifikan secara simultan antara lingkungan kerja dan stres kerja terhadap employee engagement. Secara parsial, lingkungan kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap employee engagement, demikian pula dengan stres kerja. Temuan ini mengindikasikan bahwa faktor-faktor lingkungan kerja dan stres kerja berperan penting dalam membentuk tingkat keterlibatan karyawan. Selain itu, berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan bahwa employee engagement secara positif dan signifikan memoderasi kinerja karyawan PT XYZ Proyek Kantor Pusat Bank ABC. Implikasi dari temuan ini menekankan pentingnya memperhatikan lingkungan kerja yang mendukung dan mengelola stres kerja agar dapat meningkatkan tingkat employee engagement, yang pada gilirannya akan berkontribusi positif terhadap kinerja karyawan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JCM

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

This journal is a means of scientific publication to develop knowledge and information. This journal specifically contains the results of research carried out in all scientific fields. Apart from publishing research results, this journal also accepts manuscripts from literature reviews and other ...