AbstrakProgram Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT) di Kota Cilegon merupakan inisiatif strategis pemerintah yang bertujuan untuk menurunkan angka stunting di kalangan anak balita dan ibu hamil. Implementasi program melibatkan penyuluhan kesehatan, pemberian makanan tambahan, serta pemantauan perkembangan oleh Tim Pendamping Keluarga. Penelitian ini melihat implementasi program DASHAT dalam mengatasi stunting dengan menekankan pentingnya nilai-nilai lokal, kesadaran masyarakat, dukungan komunitas, dan kebiasaan makan. Data dari DP3AP2KB menunjukkan penurunan signifikan kasus stunting di Kota Cilegon, dari 1.144 kasus pada Februari 2023 menjadi 876 kasus pada Februari 2024. Persentase stunting menurun dari 2,93% menjadi 2,83%, mencerminkan keberhasilan program ini dalam meningkatkan status gizi anak. Kerja sama antara pemerintah, swasta, dan masyarakat menjadi faktor kunci dalam pencapaian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program DASHAT tidak hanya memberikan dampak positif pada penurunan stunting tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi. Temuan ini mendukung upaya berkelanjutan dalam pengembangan kebijakan yang efektif untuk penanganan stunting di Indonesia.Kata kunci: DASHAT, stunting, implementasi AbstractThe Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT) program in Cilegon City is a strategic government initiative aimed at reducing the prevalence of stunting among toddlers and pregnant women. The implementation of the program includes health counseling, the provision of supplementary food, and monitoring of development by Family Assistance Teams. This study examines the implementation of the DASHAT program in addressing stunting while emphasizing the importance of local values, community awareness, community support, and eating habits. Data from DP3AP2KB indicates a significant decrease in stunting cases in Cilegon City, from 1,144 cases in February 2023 to 876 cases in February 2024. The prevalence of stunting dropped from 2.93% to 2.83%, reflecting the success of this program in improving the nutritional status of children. Cooperation among the government, private sector, and communities has been a key factor in this achievement. The study's findings show that the DASHAT program not only has a positive impact on reducing stunting but also enhances community awareness of the importance of nutrition. These findings support ongoing efforts to develop effective policies for addressing stunting in Indonesia.Keywords: DASHAT, stunting, implementation.
Copyrights © 2024