Jurnal Bioleuser
Vol 1, No 2 (2017): Agustus 2017

Studi Populasi Mamalia Kecil Famili Muridae di Kecamatan Kuta Cot Glie Kabupaten Aceh BesarStudi populasi mamalia kecil famili Muridae di Kecamatan Kuta Cot Glie Kabupaten Aceh Besar

Muhammad Nasir (Jurusan Biologi FMIPA Unsyiah, Darussalam, Banda Aceh, Indonesia)
Lia Hastuti (Jurusan Biologi FMIPA Unsyiah, Darussalam, Banda Aceh, Indonesia)
Saida Rasnovi (Jurusan Biologi FMIPA Unsyiah, Darussalam, Banda Aceh, Indonesia)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2017

Abstract

Penelitian ini mengkaji populasi mamalia kecil famili Muridae pada tiga tipe vegetasi di Kecamatan Kuta Cot Glie, Kabupaten Aceh Besar. Ketiga vegetasi tersebut yaitu persawahan, kebun campuran dan vegetasi riparian. Sampel di koleksi dengan menggunakan perangkap hidup yang berjumlah 45 perangkap. Perangkap ditempatkan pada lantai hutan bersemak. Jarak antar perangkap pada tiap-tiap plot sekitar 10 m. Lama pemasangan perangkap pada tiap lokasi empat hari. Parameter yang diamati pada famili Muridae adalah jumlah jenis, jumlah individu, tingkatan umur, jenis kelamin dan kondisi cuaca. HasilĀ  penelitian didapatkan 21 sampel famili Muridae yang terdiri dari enam jenis. Jenis yang paling banyak tertangkap adalah Rattus exulans (tikus ladang). Habitat kebun merupakan habitat yang paling banyak ditemukan jumlah individu mamalia kecil famili Muridae, diikuti oleh riparian dan sawah.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

bioleuser

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology

Description

The Journal of BIOLEUSER is a scientific journal owned and managed by Department of Biology, Faculty of Science, University of Syiah ...