Jurnal Bioleuser
Vol 1, No 2 (2017): Agustus 2017

Efek pemberian ekstrak etanol kayu manis (Cinnamomum burmannii Ness Ex BI.) terhadap kadar ureum dan kreatinin tikus (Rattus novergicus)

Irna Lisa Anna (Universitas Syiah Kuala, Jurusan Biologi, Banda Aceh, Aceh)
Fauziah Fauziah (Universitas Syiah Kuala, Jurusan Biologi, Banda Aceh, Aceh)
Firdus Firdus (Universitas Syiah Kuala, Jurusan Biologi, Banda Aceh, Aceh)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2017

Abstract

Penelitian tentang efek pemberian kayu manis terhadap kadar ureum dan kreatinin tikus yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian kayu manis terhadap ureum dan kretainin tikus. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Tikus dibagi menjadi 4 perlakuan dengan 5 ulangan pada setiap perlakuan. Perlakuan 0 (P0) adalah tikus yang diberi pellet,air minum dan carboxy methyl cellulose (CMC) 0,5%. Perlakuan I (P1) merupakan tikus diberi perlakuan pellet, air minum dan ekstrak kayu manis dengan dosis 200mg/kgBB, perlakuan II (P2) tikus diberi perlakuan pellet, air minum dan ekstrak kayu manis dengan dosis 400mg/kgBB, serta perlakuan III (P3) tikus diberikan pellet,air minum dan ekstrak kayu manis dengan dosis 800mg/kgBB. Pemberian eksrak kayu manis dilakukan selama 14 hari, pada hari ke-15 dilakukan pengambilan sampel darah melalui vena orbitalis untuk pemeriksaan kadar ureum dan kreatinin darah tikus. Data dianalisis dengan menggunakan analisis varian (ANAVA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pakan mempengaruhi kadar ureum tikus tetapi kadar kreatinin semua perlakuan normal.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

bioleuser

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology

Description

The Journal of BIOLEUSER is a scientific journal owned and managed by Department of Biology, Faculty of Science, University of Syiah ...