Jurnal Riset Akuakultur
Vol 19, No 4 (2024): Desember (2024)

PERFORMA VAKSIN IKAN ‘TRIVALEN-SA’ PASCAPENYIMPANAN SELAMA 12 BULAN UNTUK PENCEGAHAN KO-INFEKSI STREPTOCOCCOSIS DAN MOTILE AEROMONAS SEPTICEMIA PADA IKAN NILA (Oreochromis niloticus)

Kholidin, Edy Barkat (Unknown)
Wadjdy, Edy Farid (Unknown)
Sudarmaji, Sudarmaji (Unknown)
Sirodiana, Sirodiana (Unknown)
Abduh, Muhammad (Unknown)
Saputra, Adang (Unknown)
Murniasih, Siti (Unknown)
Taukhid, Taukhid (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2025

Abstract

Riset ini bertujuan untuk mengevaluasi efikasi dan keamanan vaksin ikan ‘Trivalen-SA’ pascapenyimpanan selama 12 bulan untuk pencegahan ko-infeksi streptococcosis dan motile Aeromonas septicemia (MAS) pada ikan nila (Oreochromis niloticus). Ikan uji yang digunakan adalah ikan nila yang sudah specific pathogen free dengan bobot 8 ± 1,2 g. Perlakuan yang diberikan adalah aplikasi vaksin melalui: (1) Injeksi satu dosis (0,1 mL per ekor), (2) Injeksi dua dosis (0,2 mL per ekor), (3) Perendaman dalam larutan vaksin pada konsentrasi 107 CFU mL-1,(4) Injeksi 0,1 mL phosphate buffered saline (PBS) sebagai kontrol positif, dan (5) Perendaman dalam air segar selama 30 menit sebagai kontrol negatif.  Efikasi vaksin dievaluasi dengan nilai relative percent survival (RPS) melalui uji tantang terhadap kedua jenis bakteri infektif penyusun formula vaksin. Uji keamanan vaksin dilakukan sesuai metode standar pengujian vaksin ikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa vaksin ikan ‘Trivalen-SA’ pada pengujian ini masih aman dan protektif dengan hasil secara kuantitatif lebih baik karena nilai RPS terhadap infeksi bakteri Aeromonas hydrophila berkisar antara 15,79-29,82%; bakteri Streptococcus agalactiae (non-hemolitik) antara 25,92-48,15%, dan bakteri S. agalactiae (β-hemolitik) antara 18,52-40,75%. Proteksi sinergis terhadap ko-infeksi ketiga jenis atau biotipe bakteri adalah 27,37% untuk injeksi satu dosis; 39,57% untuk injeksi dua dosis, dan 22,54% untuk perendaman. Hasil terbaik berdasarkan kinerja sintasan dan pertambahan bobot tubuh ikan nila dengan nilai RPS mencapai 39,57% apabila diberikan vaksin melalui injeksi dua dosis (0,2 mL per ekor).A study was conducted to determine the efficacy and safety of the ‘Trivalen-SA’ fish vaccine after 12 months of storage in preventing co-infection by streptococcosis and motile Aeromonas septicemia (MAS) in tilapia (Oreochromis niloticus). Specific pathogen-free tilapia with a weight of 8 ± 1,2 g were used as the test fish. The treatments included: (1) Injection with a single dose (0.1 mL per fish), (2) Injection with a double dose (0.2 mL per fish), (3) Immersion with the vaccine solution in 107 CFU mL-1, (4) Injection with 0.1 mL phosphate buffered saline (PBS) as a positive control, and (5) Immersion with freshwater for 30 minutes as a negative control. Vaccine efficacy was assessed using relative percent survival (RPS) values obtained from the challenge tests against each bacterial species in the vaccine. Vaccine safety was evaluated according to standard fish vaccine testing protocols. The results showed that the ‘Trivalen-SA’ vaccine in this study remained safe and effective indicated by RPS value against Aeromonas hydrophila ranged from 15.79 to 29.82%, non-hemolytic Streptococcus agalactiae ranged from 25.92 to 48.15%, and β-hemolytic S. agalactiae ranged from 18.52 to 40.75%. The synergistic protection against co-infection by all three bacterial species or biotypes was 27.37% for the single-dose injection, 39.57% for the double-dose injection, and 22.54% for the immersion method.  The best results based on the survival performance and body weight gain of tilapia with an RPS value reached 39.57% when given the vaccine through double-dose injection (0.2 mL per fish).

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jra

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science

Description

Jurnal Riset Akuakultur as source of information in the form of the results of research and scientific review (review) in the field of various aquaculture disciplines include genetics and reproduction, biotechnology, nutrition and feed, fish health and the environment, and land resources in ...