eProceedings of Management
Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024

Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kualitas Produk Terhadap Tingkat Kepuasan Pelanggan Pada Bakmi Tjokin

Fauzan, Rayga Achmad (Unknown)
Oktafani, Farah (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Feb 2024

Abstract

Bisnis kuliner merupakan salah satu bisnis yang cukup menjanjikan di Kota Bandung, banyak artikel yang menyebutkan Kota Bandung sebagai salah satu kota tujuan wisata kuliner di Indonesia. Dengan hal tersebut menyebabkan persaingan dalam dunia kuliner semakin ketat seiring bertambahnya unit usaha kuliner di Kota Bandung. Dunia usaha kuliner tidak akan pernah dapat lepas dari hal kualitas pelayanan dan kualitas produk, dikarenakan hal tersebut berdampak terhadap kepuasan konsumen. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan hubungan kausal dengan pendekatan kuantitatif, dengan sampel yang didapat yaitu sebanyak 97 responden. Teknik pengambilan sampel didapatkan dengan menggunakan non-probability sampling tepatnya purposive sampling. pengumpulan data pada penelitian ini didapatkan melalui penyebaran angket kuesioner dan studi pustaka terdahulu. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa kualitas pelayanan dan kualitas produk berpengaruh terhadap kepuasan konsumen baik secara simultan maupun parsial. Kata kunci-bisnis, kualitas pelayanan, kualitas produk, kepuasan konsumen, kuliner

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

management

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...