Kieraha Medical Journal
Vol 5, No 2 (2023): KIERAHA MEDICAL JOURNAL

EFEKTIVITAS KOMBINASI ELECTROTHERAPY DAN CORE STABILITY EXERCISE PADA PASIEN LOW BACK PAIN MYOGENIC

Sampurno, Adi (Unknown)
Pradita, Angria (Unknown)
Efendi, Arief (Unknown)
Fau, Yohanes Deo (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Low back pain myogenic adalah salah satu gangguan muskuloskeletal yang diakibatkan karena spasme otot dan adanya ketidakseimbangan kinerja otot inti dan lumbopelvic sehingga terjadi nyeri dan keterbatasan aktifitas sehari-hari.Penatalaksanaan fisioterapi yang digunakan yaitu penggabungan electrotherapy dan core stability exercise (CSE) pada pasien low back pain myogenic.Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kombinasi electrotherapy dan core stability exercise dalam mengurangi nyeri dan meningkatkan kapasitas fungsional pasien dengan low back pain myogenic. Desain penelitian ini adalah eksperimental pre-posttest design dengan responden 20 orang yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi menggunakan teknik accidental sampling yang di laksanakan pada bulan Juni - Agustus 2023. Responden dilakukan pengukuran skala nyeri menggunakan NPRS (Numeric Pain Rating Scale) dan pengukuran aktifitas fungsional dengan Quebec Back Pain Disability Scale sebelum dan sesudah dilakukan treatment fisioterapi,yakni; pemberian Microwave Dhiatermi, Transcutaneus Electrical Nerve Stimulation,dan Core Stability Exercise (CSE) setiap 2x seminggu selama 4 minggu. Menggunakan uji hipotesis Wilcoxon dengan hasil nilai median NPRS; (1) pre sebanyak 6,00 ; (2) post sebanyak 2,00 dan (3) nilai P sebanyak 0,00, sedangkan nilai Quebec; (1) pre sebanyak 25,50 ; (2) post sebanyak 7,50 dan (3) nilai P sebanyak 0,00. Maka dapat disimpulkan pemberian kombinasi electrotherapy dan Core Stability Exercise (CSE)  efektif dalam menurunkan nyeri dan memperbaiki kapasitas fungsional pada kasus low back pain myogenic

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kmj

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Nursing Public Health

Description

KMJ (Kieraha Medical Journal) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Prodi kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Khairun. KMJ menerbitkan hasil-hasil penelitian dibidang Kesehatan yang mencakup semua aspek ilmu kedokteran yang berasal dari kedokteran dasar, klinis, keperawata, dan farmasi ...