Edudeena : Journal of Islamic Religious Education
Vol. 7 No. 2 (2023)

Karakteristik Religius Kultur Kampus Dalam Keseharian Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia

Nurjannah, Dini (Unknown)
Sari, Sofi Wulan (Unknown)
Oktaviani, Tanti (Unknown)
Fakhruddin, Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

Abstract: Various religious activities are a mandatory aspect for all Muslim students at Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) to embody the "religious" motto in the UPI profile. These activities serve as a means of educational development and religious reinforcement, becoming the center for Islamic education. The aim of this study is to analyze the impact of students' religious activities on the religiosity of UPI students in their daily lives. Key supporting activities include PAI tutorials, SPAI, and BBQ/BTQ. The research was conducted using a qualitative approach with a descriptive method. The participants of this study were Muslim students of UPI. Data collection techniques included questionnaires distributed among the students, and data analysis involved data reduction, data presentation, and conclusion drawing. The findings focused on the religious characteristics possessed by the students and their habits that reflect religious traits. The results indicated the success of religious activities in fostering a religious atmosphere in the daily life of UPI students. Students regularly practice pious deeds, both ritual and social, as well as environmental, demonstrating that UPI students exhibit good morals and possess religious characteristics. Abstrak: Berbagai kegiatan keagamaan menjadi salah satu kewajiban setiap mahasiswa yang beragama Islam demi mewujudkan motto “religius” pada profil Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Kegiatan ini merupakan sarana pembinaan pendidikan dan penguatan keagamaan serta menjadi pusat pendidikan agama Islam. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh kegiatan keagamaan mahasiswa terhadap sikap religius mahasiswa UPI dalam kehidupan sehari–hari. Beberapa kegiatan keagamaan yang menunjang adalah tutorial PAI, SPAI, dan BBQ/BTQ. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kualitatif serta metode yang digunakan adalah metode deskriptif. Adapun yang menjadi partisipan dalam penelitian ini yaitu mahasiswa UPI yang beragama Islam. Teknik pengumpulan data menggunakan angket yang disebarluaskan di kalangan mahasiswa dan analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Terdapat temuan yang berfokus pada karakteristik religius yang dimiliki oleh mahasiswa serta kebiasaan mahasiswa yang menunjukkan karakter religius. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) keberhasilan kegiatan keagamaan dengan tujuan terciptanya suasana kehidupan mahasiswa UPI yang religius. (2) Mahasiswa terbiasa mengamalkan amaliah keshalihan, baik ritual, sosial, maupun terhadap lingkungan yang menunjukkan bahwa mahasiswa UPI memiliki akhlak yang baik/memiliki karakteristik religius.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

edudeena

Publisher

Subject

Education

Description

Edudeena : Journal of Islamic Religious Education publishes articles on textual and fieldwork studies with various perspectives of: Islamic Studies Instructional Media of Islamic Studies Instructional Strategy of Islamic Studies Development Curriculum of Islamic Studies Management of Islamic ...