KINDAI : Kumpulan Informasi dan Artikel Ilmiah Manajamen dan Akuntansi
Vol 21 No 1 (2025): KINDAI

RUMAH LAYAK HUNI BAGI MASYARAKAT BERPENGHASILAN RENDAH (MBR) DI KALIMANTAN SELATAN

Iskandar, Dahliana (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Kemiskinan diukur melalui garis kemiskinan (GK), dengan penduduk dikategorikan miskin jika pengeluaran per kapitanya di bawah GK. Indeks kedalaman dan keparahan kemiskinan menggambarkan sejauh mana pengeluaran penduduk miskin dari GK dan tingkat ketimpangan antar mereka. Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) menghadapi tantangan seperti pertumbuhan penduduk, akses keuangan yang rendah, keterbatasan kemampuan pembangunan rumah, dan anggaran pemerintah yang terbatas. Rumah Layak Huni (RLH) dinilai dari aspek fisik (atap, dinding, lantai) dan fasilitas (luas, penerangan, toilet). Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) tidak memenuhi standar tersebut. Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan merespons kondisi ini dengan merencanakan pembangunan Rumah Susun bagi MBR untuk mengatasi kebutuhan hunian dan mengurangi kemiskinan. Kata kunci: Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), Rumah Layak Huni (RLH), kemiskinan, kelayakan rumah

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

kindai

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JURNAL Kindai adalah peer-review jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Pancasetia Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pancasetia Banjarmasin. Kindai pertama kali terbit dalam versi cetak pada tahun 2003 dan sejak tahun 2016 telah berubah menjadi versi online dengan OJS. ...