Program ini merupakan sebuah upaya pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk edukasi terkait Ecobrick dan Ecoprint terhadap anak-anak di Desa Ketos Sindangsari. Program ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran anak-anak maupun masyarakat terhadap lingkungan. Ecobrick adalah teknik pengelolaan sampah plastik dengan mengisinya ke dalam botol plastik bekas untuk menghasilkan blok bangunan. Dengan melibatkan anak-anak dalam pembuatan Ecobrick, program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi anak-anak dalam pengelolaan sampah plastik dan menghasilkan blok bangunan dengan menggabungkan sampah plastik ke dalam botol plastik bekas. Ecoprint adalah metode cetak yang menggunakan pewarna alami dari sumber alami seperti kulit kayu, daun, atau bunga. Bahan-bahan ini tidak hanya mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan tetapi juga memberikan kesempatan untuk membuat karya seni yang unik dan indah. Metode yang dilakukan adalah dengan melibatkan anak-anak dan masyarakat secara langsung dalam pelaksanaan kegiatan. Berdasarkan kegiatan yang dilaksanakan, peserta yang terdiri dari anak-anak aktif berpartisipasi. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran serta keterlibatan masyarakat dalam pengelolaan sampah. Meskipun program ini menunjukkan hasil positif, tantangan utama terletak pada keberlanjutan praktik setelah program selesai. Dukungan dan pemantauan berkelanjutan diperlukan untuk memastikan program ini dapat memberikan dampak jangka panjang bagi lingkungan.
Copyrights © 2024