Abstrak. Perkembangan dari masa ke masa terus berkambang, terutama pada perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan diseluruh bidang yang mendorong hampir semua instansi ke dalam teknologi berbasis komputer. aplikasi pemesanan tiket merupakan sebuah solusi praktis bagi pengguna yang ingin memesan tiket secara online dengan mudah dan cepat. Fitur-fitur yang ditawarkan oleh aplikasi ini dapat memberikan manfaat dan kemudahan bagi pengguna. Aplikasi pemesanan tiket pesawat telah menjadi kebutuhan penting dalam industri penerbangan. Aplikasi pemesanan tiket pesawat dirancang dengan antarmuka pengguna yang intuitif dan mudah digunakan. Aplikasi ini memiliki fitur-fitur seperti pencarian jadwal dan harga tiket pesawat dari berbagai maskapai penerbangan, pemilihan tempat duduk, dan opsi pembayaran melalui berbagai metode seperti kartu kredit, transfer bank, dan e-wallet. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi SaFly yang dapat membantu pengguna dalam melakukan pemesanan tiket pesawat dengan mudah dan cepat. Pengguna dapat melakukan pemesanan tiket dengan memilih jadwal penerbangan yang diinginkan, memilih tempat duduk yang diinginkan, serta melakukan pembayaran secara online. Diharapkan dengan adanya aplikasi SaFly ini dapat mempermudah calon penumpang dalam melakukan pemesanan tiket pesawat serta meningkatkan kualitas layanan pemesanan tiket pesawat. Penelitian selanjutnya dapat mengembangkan fitur-fitur baru pada aplikasi SaFly untuk meningkatkan kualitas layanan yang ditawarkan.
Copyrights © 2023